Photo : Anglo Kompor Tradisional

Bagi anda yang belum pernah melihat bentuk walaupun pernah mendengar namanya, saya persembahkan ... ANGLO! Kompor tradisional yang masih banyak dipergunakan di daerah pinggiran kota dan keluarga sederhana untuk memasak nasi atau menu masakan yang lain.

Photo anglo ini saat dipakai untuk memasak nasi dalam sebuah pesta hajatan. Anglo menggunakan bara arang dan konon bisa menghasilkan masakan yang lebih sedap dibandingkan jika memasak dengan kompor gas atau kompor minyak tanah.

Proses memasak dengan anglo perlu kesabaran sendiri pada saat membuat bara dari arang kayu apalagi bagi anda masyarakat perkotaan karena asap hitam yang keluar bisa membuat mata terasa pedih. Selain itu abu yang berhamburan bisa membuat dapur menjadi kotor. Warga desa lebih terbiasa dengan anglo bahkan bisa berhemat di saat kesulitan mendapatkan minyak tanah. Katanya, Api yang dihasilkan lebih mantap! Nasi menjadi lebih matang

Mau mencoba memasak nasi menggunakan anglo?

0 Response to "Photo : Anglo Kompor Tradisional"

Post a Comment